RT.02 RW. 23 PERUM UNS V PALUR MEMPERINGATI HARI KARTINI. SABTU, 21 APRIL 2012

Minggu, 04 Oktober 2009

Halal bihalal 1430 H Rt.02/23 Perum UNS V Palur

RT 02 / RW 23 Perum UNS V Palur menyelenggarakan acara halal bi halal dan silaturahmi. Acara tersebut di selenggarakan tgl. 03 Oktober 2009. di rumah ketua RT. 02/23. Dalam sambutannya Ketua RT.02 / 23 menyampaikan bahwa acara tersebut adalah salah satu ajang silaturahmi warga sekaligus pertemuan rutin bulanan yg di hadiri semua warga baik bapak, ibu dan anak-anak.
Hikmah halal bihalal di sampaikan oleh Bp. Joko Sukarno. Dalam ceramahnya berpesan bahwa silaturahmi sangat di anjurkan dalam Islam. Kebaikan dalam silaturahmi adalah di panjangkan umurnya dan di tambahkan rizkinya.
Selanjutnya Ustad Joko menambahkan bahwa dosa antara manusia itu hanya dapat di hapus oleh kedua insan ketika saling memaafkan. termasuk Hablumminannas artinya hubungan dengan manusia tanpa kecuali sebagai insan sosial.

Foto halal bihalal

Ustad Joko Sukarno menyampaikan tausiyah inti halal bihalal dan silaturahmi

Suasana acara sarasehan dalam Halal Bihalal " foto : Bapak 2 sedang mendengarkan Ceramah"


Suasana ruangan Ibu Ibu RT.02/23 Perum UNS V Palur

Ibu Ibu sedang menyiapkan hidangan